Rabu, 02 Maret 2016

Jumat, 20 November 2015

Banbutsu Sozou




Banbutsu Souzou atau Penciptaan Semua Hal adalah teknik legendaris yang konon digunakan oleh Rikudou Sennin untuk menciptakan berbagai hal. Sebuah jutsu yang diluar batas kemampuan seorang manusia.
Teknik ini menggunakan 2 Elemen Yin dan Yang, dengan menurunkan Imajinasi dan Energi Spiritual yang membentuk kekuatan "Yin", Rikudou Sennin menciptakan wujud dan bentuk dari ketiadaan. dengan menurunkan daya hidup dan energi fisik yang membentuk kekuatan "Yang", Rikudou Sennin memberikan nyawa pada wujud yang telah dia ciptakan sebelumnya, dengan itu Rikudou Sennin menciptakan makhluk hidup dari ketiadaan.

Teknik yang menciptakan Imajinasi menjadi kenyataan. Tobi sempat menjelaskan bahwa Izanagi pada awalnya adalah teknik dari Rikudou Sennin untuk penciptaan, yaitu teknik ini. Bijuu merupakan salah satu ciptaan Rikudou Sennin, beliau menciptakan 9 Bijuu, yang masing masing bijuu memiliki jumlah ekor yang berbeda lalu membagi Cakra Juubi kedalam 9 Bijuu tersebut. sebagai mana Makhluk hidup lainnya, para Bijuu tersebut tumbuh dari kecil hingga dewasa.

Pada dasarnya Bijuu yang diciptakan oleh Rikudou sennin sama seperti makhluk hidup lainnya, memiliki Perasaan dan Emosi. mereka lahir layaknya kain putih yang belum ternoda. namun karena anggapan manusia bahwa Bijuu hanyalah monster yang membawa bencana dan petaka, membuat para Bijuu tersebut membenci Manusia yang menolak keberadaan mereka dan menyegel mereka, menjadikan mereka sebagai budak dan sumber kekuatan. namun diakhir hayatnya, Rikudou Sennin berpesan kepada para bijuu, bahwa "suatu hari nanti meskipun kalian terpisah, kalian akan menjadi satu dengan nama yang berbeda dan dengan wujud yang berbeda, dan tak seperti saat bersamaku, kalian akan dibimbing ke jalan yang benar, saat waktu itu tiba, temukan apa itu kekuatan sejati". hal itu lah yang Naruto coba lakukan, dan membuat Bijuu percaya bahwa Naruto lah orang yang dimaksud Rikudou Sennin.

Jumat, 08 November 2013

Published with Blogger-droid v2.0.10

Sakon : Souma no jutsu


Nama
Kanji : 双魔の術
Rōmaji : Sōma no Jutsu
Literal English : Twin Demons Technique
Viz manga : Demon Twin Jutsu
Other : Attack of the Twin Demons (双魔の攻,
Sōma no Kō)

Debut
Manga : Chapter #203
Anime : Naruto Episode #120
Game : Naruto: Ultimate Ninja 3
Muncul dalam Anime, Manga dan Game

Data
Klasifikasi : Kekkei Genkai, Ninjutsu
Kelas : Tambahan
Pengguna : Kabuto Yakushi, Sakon dan Ukon

Keterangan

Souma no Jutsu atau Souma no Kou
adalah sebuah jutsu yang menjadikan Sakon dan
Ukon menggabungkan diri menggunakan Kekkei
Genkai unik mereka. Biasanya, Ukon cenderung
lebih pasif di dalam pergabungan ini, dimana
hanya kepalanya saja yang terlihat menempel di
belakang leher Sakon. Padahal, dia bisa saja
bergerak bebas dan memunculkan bagian
tubuhnya dimana saja di bagian tubuh
saudaranya.
Ketika Yakushi Kabuto menggunakan teknik ini
setelah mendapatkan dan menggabungkan DNA
Sakon, ia menyebut teknik dengan nama
"Sakon: Souma no Jutsu".

Apa yang Kabuto
lakukan hanyalah salinan Sakon yang memiliki
kemampuan untuk mengakses DNA, lalu
mengubahnya ke anggota lima shinobi bunyi
lainnya (Kimimaro, Kidoumaru, Tayuya, Jirobou)
juga Orochimaru, dan mengintegrasikan DNA
mereka ke tubuh utama Kabuto.

Published with Blogger-droid v2.0.10

Kamis, 07 November 2013

Izanami

Nama
Kanji : イザナミ
Rōmaji : Izanami

Debut
Manga : Chapter #586
Anime : Naruto Shippūden Episode #337
Game : Naruto Shippūden: Ultimate Ninja
Storm 3
Muncul dalam Anime, Manga dan Game

Data
Klasifikasi : Kekkei Genkai, Genjutsu,
Kinjutsu, Dōjutsu
Kelas : Tambahan
Jutsu Terkait : Izanagi
Pengguna : Itachi Uchiha

Keterangan

Izanami adalah salah satu doujutsu terhebat
dari klan Uchiha. Teknik ini mempengaruhi
target melalui sensasi fisik bersama dengan
pengguna dan target. Seperti Izanagi, saat
Izanami digunakan akan meminta imbalan
berupa disegelnya salah satu mata sharingan
yang akan mengakibatkan mata itu
kehilangan cahaya selamanya, atau dengan
kata lain akan membutakan satu mata
sharingannya. Menurut Itachi, Izanami dan
Izanagi terbentuk berpasangan, tapi tidak
seperti Izanagi yang merupakan teknik yang
mampu mengubah takdir, Izanami bukan
suatu jurus yang "memutuskan" takdir.
Untuk memulai teknik ini, pengguna secara
sukarela harus memutuskan untuk
melakukannya, karena jurus ini akan
mengambil salah satu mata sharingannya,
sementara mata Sharingan digunakan untuk
mengrekam sensasi tubuh target secara
sangat cepat, seperti foto (direpresentasikan
sebagai: A). Pengguna kemudian harus
meniru sensasi yang sama saat menggunakan
Sharingan untuk menghafal, hal ini juga
dilakukan secara instan (direpresentasikan
sebagai: A+). Izanami akan membuat dua
sensasi itu (A dan A+) tumpang tindih,
sehingga menciptakan sebuah siklus seperti
lingkaran. Aliran waktu dan peristiwa yang
terjadi antara dua sensasi yang terekam itu
akan memutar berulang ulang dalam siklus
tak berujung itu.

Skema Izanami menurut Itachi
Meskipun sadar dan mengetahui situasi
mereka, target tidak dapat secara signifikan
mengubah atau melarikan diri dari
perkembangan yang tak terelakkan dari
peristiwa ini, kecuali dengan mengakui hasil
dari apa yang telah mereka lakukan dan
berhenti berusaha untuk melarikan diri dari
kenyataan yang mereka alami. Sementara di
bawah efek dari teknik ini, target akan
berdiri tanpa ekspresi sebagai akibat siklus
kejadian yang terus berulang dalam pikiran
mereka. Karena teknik ini diciptakan sebagai
lawan untuk Izanagi, korban dapat melarikan
diri dari lingkaran tak berujung itu hanya
dengan jika mereka menerima nasib dan
tidak ingin berusaha merubah nasib mereka.

Cara Keluar dari pengaruh Izanami
Jadi penjelasan secara mudah, ketika kita
dihadapkan pada dua buah pilihan, O dan X,
dan kita memilih X, namun ternyata kita tidak
puas dengan pilihan itu, maka kita seolah
bisa memutar waktu kembali ke saat sebelum
kita memilih, dan kemudian kita tidak memilih
X, pilihan yang "pernah" dipilih tetapi tidak
memuaskan, dan akhirnya berbalik memilih O.
Itu adalah hal yang bisa dilakukan oleh Izanagi. Dengan Izanagi kita bisa merubah nasib, semua nasib buruk, diputar ulang agar
bisa jadi nasib baik. Nah, sedangkan Izanami
adalah jurus yang dimana seseorang bisa
menentukan nasibnya sendiri, artinya ketika
kita mencoba merubah pilihan kita dari X ke
O, maka ketika kita memilih O, dan kita
masuk ke Izanami, kita akan terjebak pada
sebuah perputaran nasib yang tidak
berujung. Cara keluar dari Izanami sangatlah
mudah. Yaitu dengan kembali ke pilihan awal
kita, yaitu X, walaupun itu pilihan yang tidak
kita sukai. Tapi itulah satu satunya cara agar
terlepas dari Izanami. Izanami memberikan
pilihan berputar putar dalam siklus yang tak
berujung atau keluar dari siklus itu dengan
menerima nasib yang memang kita miliki.

Penciptaan

Menurut Itachi, ada titik waktu di mana para
anggota klan menyalahgunakan kemampuan
yang diberikan oleh jurus Izanagi dan hanya
akan menggunakan teknik ini sebagai sarana
untuk melarikan diri dari hasil yang tidak
diinginkan akibat dari tindakan mereka. Jadi
Izanami diciptakan sebagai metode untuk
menghukum para anggota klan, serta
menyelamatkan mereka dari arogansi mereka
sendiri. Dengan memenjarakan mereka dalam
sebuah siklus yang tak dapat diubah
kejadiannya oleh Izanagi, target hanya bisa
keluar dari siklus tak berujung ini jika mereka
bisa menerima keadaan mereka.
Dalam Dunia Nyata
Seperti berbagai teknik yang digunakan
dengan Sharingan, teknik ini dinamai dengan
nama dewa-dewa Shinto. Dalam cerita
mitologi di Jepang, Izanagi bersama istrinya,
Izanami, dan adiknya, menciptakan pulau dan
dan para dewa lainnya dari Jepang.

Salah satu cerita paling terkenal tentang Izanagi
adalah yang menceritakan kisah bagaimana
ia masuk ke Yomi, dunia bawah (akhirat)
Jepang, untuk mengambil kembali Izanami
yang meninggal. Di dalam Yomi, ia berhasil
mendapatkan Izanami dan mereka berdua
mencoba untuk pergi melarikan diri dari
Yomi. Namun Izanagi seharusnya tidak
memandang Izanami sebelum mereka
melarikan diri dari Yomi. Tepat sebelum
mereka mencapai pintu keluar, Izanagi
melihat ke belakang dan melihat diri Izanami
dalam bentuk yang sudah membusuk.
Ketakutan, Izanagi melarikan diri dari Yomi
dan menutup gua, lubang yang digunakan
sebagai jalan menuju Yomi. Izanami
mengutuk Izanagi mengatakan bahwa dia
akan membunuh 1000 orang per hari.

Sebagai balasan atas kutukan Izanami,
Izanagi mengatakan bahwa 1500 orang akan
lahir setiap hari. Dalam variasi lain dari
cerita, dikatakan bahwa Izanami mengatakan
pada Izanagi untuk pergi, tapi, Izanagi
kembali saat Izanami sedang tidur, dan
menyalakan api yang memicu Izanami kembali
ke bentuk busuknya, membuat Izanagi takut
dan melarikan diri, dan mengurung Izanami
pada sebuah batu raksasa.

Published with Blogger-droid v2.0.10

Selasa, 05 November 2013

Naruto Shippuden Eps. 336 "Kabuto Yakushi"

3gp (sub indo)

http://www.sharebeast.com/r9v9axeadfwr

mp4 (sub indo)

http://www.sharebeast.com/3vy1ik89xpk7

avi (sub indo)

http://www.sharebeast.com/hxymlt5q7e9u

Published with Blogger-droid v2.0.10

Nonou Yakushi

Nonou Yakushi

(薬師ノノウ, Yakushi Nonō)
Mother (マザー, Mazā)
The Wandering Miko (歩きの巫女, Aruki no
Miko)
Nanigashi (ナニガシ, Nanigashi)
Debut
Manga: Naruto Chapter #582
Anime: Naruto Shippuden Episode #335
Muncul dalam Manga dan Anime

Pengisi Suara

Jepang: Ayumi Tsunematsu
Data Pribadi
Gender: Perempuan
Status: Meninggal

Klasifikasi: Ninja Medis
Afiliasi: Konohagakure, Panti Asuhan Konoha,
Root
Team: Iryo Butai
Rank: Jounin
Keluarga: Yakushi Kabuto (Anak Angkat)

Keterangan

Nonou Yakushi (薬師 ノノウ, Yakushi Nonō),
adalah seorang kunoichi tingkat jounin dari
Konohagakure, sekaligus kapten dari divisi
Iryo Butai. Sebelumnya dia adalah anggota
ANBU Root tapi meninggalkan organisasi
untuk menjadi pengurus di panti asuhan yang
terletak di pinggiran desa di mana dia
disebut "Mother" (マザー, Maza). Saat
menyamar di Iwagakure, ia pergi dengan
nama "Nanigashi" (ナニガシ, Nanigashi).

Latar belakang

Nonou adalah anggota ANBU Konoha Divisi
Root. Dia adalah seorang ahli di bidang
intelijen, tapi meninggalkan organisasi untuk
menjalankan panti asuhan. Suatu hari saat ia
pergi keluar dari panti asuhan, ia menemukan
seorang anak laki-laki yang terluka didekat
sebuah desa yang sepi. Kemudian dia
menyembuhkan anak laki-laki itu dan
membawanya ke panti asuhan. Anak laki-laki
itu tidak ingat namanya lalu kemudian Nonou
memberikannya nama "Kabuto" seperti helm
yang ia kenakan.

Suatu malam Kabuto mendengarkan
pembicaraan Nonou bersama dua penjaga
panti asuhan lainnya, tanpa disengaja ia
terjatuh kemudian Nonou bersama kedua
penjaga asuhan itu masuk kekamar Kabuto.
Salah satu dari dua penjaga itu memarahi
Kabuto dan memerintahkan Kabuto untuk
tidur dan melihat kearah jam, Kabuto pun
melihat kearah jam, Nonou yang melihat
Kabuto kesulitan melihat jam, lalu dia
meminjamkan kacamatanya pada Kabuto dan
penglihatannya pun menjadi sangat jelas dan
dia mampu melihat jam dindingnya. Nonou
akhirnya memberikan kacamatanya itu pada
Kabuto dan tiba-tiba anak itu pun
berterimakasih sambil menangis.

Tiga tahun setelah panti asuhan mengasuh
Kabuto, kemudian Kabuto bersama anak-
anak lainnya mengobati shinobi Konoha yang
terluka, Kabuto mengobati Orochimaru lalu
dia menyuruh Kabuto untuk menjadi shinobi
karena keahliannya dalam ninja medis, namun
Kabuto tidak tertarik dengan itu. tiba-tiba
Danzo datang kepanti asuhan bersama dua
penjaga Root (salah satunya Orochimaru) dia
mendekati Nonou dan menyatakan bahwa
mereka membutuhkan keahlian dalam
pengumpulan intelejen. Danzo meminta pada
Nonou untuk menyusup kedesa Iwagakure
dan mengumpulkan informasi tentang rencana
mereka, Nonou awalnya menolak misi itu
akan tetapi Danzo mengancamnya dan ingin
menyerang panti asuhan itu. Nonou pun setuju
untuk menjalankan misi yang sangat panjang
itu.

Dia kemudian marah ketika Danzo
menyatakan bahwa ia membutuhkan seorang
anak untuk menggantikan salah satu anggota
Root yang terbunuh akibat menjadi intel di
Iwagakure. Kabuto akhirnya bersedia untuk
menjadi mata-mata dan dia telah berhasil
menjalankan tugasnya dengan baik, namun
disaat ia memata-matai desa Iwa, dia mulai
terdesak dan dia ketahuan oleh ninja
Iwagakure, saat ninja Iwagakure itu
menyerang Kabuto tiba-tiba Nonou
menyelamatkannya, Kabuto berusaha
menyelamatkan Nonou yang terluka akan
tetapi Nonou tidak mengenali Kabuto sampai
akhirnya Akatsuchi bersama ninja Iwagakure
lainnya datang tapi Kabuto sudah berhasil
melarikan diri.

Orochimaru kemudian bertemu dengan
Kabuto dan menjelaskan semua rencana
Danzo. Orochimaru menjelaskan kalauDdanzo
sengaja untuk membiarkan Kabuto dan Nonou
untuk saling membunuh, Nonou telah dicuci
otaknya oleh Danzo dengan menunjukan
foto-foto Kabuto sebagai bukti kalau Kabuto
masih hidup. akan tetapi, Nonou tidak
menyadarinya bahwa sebenarnya foto itu
adalah Kabuto yang lain. Nonou tidak pernah
mengira kalau Kabuto yang bersamanya itu
adalah Kabuto asli, jadi Nonou mencoba
membunuh Kabuto dan mengatakan kalau
Kabuto adalah pengkhianat agen ganda.

Kepribadian

Nonou adalah seorang wanita yang sangat
baik dan tenang. dia mengasuh Kabuto dan
merawatnya hingga dewasa. Dia juga sangat
murah hati, dia memberikan kacamatanya
kepada Kabuto yang saat itu masih anak-
anak.

Penampilan

Dia adalah seorang wanita muda yang
mengenakan coif berwarna putih yang
menutupi kepalanya. memiliki mata berwarna
hijau muda, dia juga mengenakan pakaian
gaun hitam panjang dengan bawahan
berwarna putih. dia juga mengenakan sendal.
Sebelumnya dia memakai kacamata
melingkar dan sudah ia berikan kepada
Kabuto. Selama pertemuannya dengan
Kabuto di Iwagakure, dia menggunakan jaket
anti peluru dan pelindung kepala.

Kemampuan

Tidak banyak yang diketahui tentang
kemampuannya selain dia terampil dalam
ninjutsu medis dan mampu menyembuhkan
luka yang berarti dia harus memiliki kontrol
chakra yang sangat baik. Dia juga tercatat
menjadi kunoichi elit di bidang pengumpulan
intelijen. Danzō menyatakan dia adalah satu-
satunya yang bisa dipercaya dengan misi
penting.

Trivia

Nama keluarganya, Yakushi (薬
师), adalah bentuk pendek dari
nama Jepang dari Kedokteran /
Penyembuh Buddha (bentuk
panjang: 薬 师 如 来 (Yakushi
Nyorai)), Bhaisajyaguru, dan
berarti "Pengguna Obat".

Published with Blogger-droid v2.0.10